islam-team-nimbuzzer-jakarta

Minggu, 20 Desember 2009

Cara menyembuhkan orang kesurupan

Berikut ini adalah bacaan-bacaan yang diyakini mampu menolak dan menghilangkan bahaya sihir dan gangguan jin, sebelum kita meruqiyah seseorang wudhulah terlebih dahulu dan sholat dua raka'at serta memintaan pertolongan allah SWT untuk kesembuhan yg mengalami terkena sihir atau terkena gangguan jin, diantaranya:
1. Surat Al-Fatihah.
2. Surat Al-Baqarah, khususnya ayat-ayat 1-5, 254-257 dan 284-286.
3. Surat Al-Imran khususnya ayat 1-9 dan 18-19
4. Surat An-Nisa khususnya ayat 115-121
5. Surat Al-A?raf khususnya ayat 54-55.
6. Surat Al-Mu?minun khususnya ayat 115-118.
7. Surat Yasin khususnya ayat 1-12.
8. Surat As-Shaffat khususnya ayat 1-10.
9.Surat Ghafir khususnya ayat 1-3, dan masih banyak lagi ayat-ayat lainnya.



Selanjutnya jika sembuh

1. Menjaga shalat berjamaah
2. Tidak mendengar lagu, musik dan televisi.
3. Berwudhu dan membaca Ayat Kursi sebelum tidur.
4. Membaca : Al Baqarah setiap tiga hari, Al Mulk, Yasin pada pagi hari
5. Berteman dengan orang shalih dan menjauhi orang rusak
6. Jika wanita, tutuplah aurat secara sempurna
7. Mendengar bacaan Qur'an 2 jam sehari atau membaca 1 juz sehari.
8. Sehabis Shubuh membaca wirid: Laa ilaha illallah wahdahu laa syarikalah,
lahul mulku walahul hamdu, wahuwa 'alaa kulli syai'in qodiir 100 kali
11. Basmalah setiap melakukan sesuatu
12. Tidak tidur sendirian

Pertebal keimanan dan dzikrullah setiap saat (kecuali dalam toilet).
Praktisnya :
a. Wudhu sebelum tidur
b. Shalat witir sebelum tidur
c. Himpunkan kedua telapak tangan baca mu'awwidzat (Al Ikhlas, al Falaq, dan
An Nas) kemudian tiup kepadanya dan usapkan ke seluruh badan mulai dari
kepala.
d. Baca 2 ayat terakhir Al Baqarah
e. Baca salah satu surat Al Qur'an
f. Baca ayat kursi dengan tadabbur dan pemahaman yang baik
g. Baca tasbih 33x, tahmid 33x, dan takbir 33x
h. Letakkan tangan kanan di bawah pipi kanan dan tidurlah miring ke kanan
i. Sebutlah Allah (dzikrullah) hingga tidur
Lakukan Qiyamul lail (shalat malam) dan lain-lain kebajikan.


kenapa kita harus membaca??

Ayat Kursi sangat ampuh untuk mengusir roh jahat yang suka mengganggu. Hal ini berdasarkan kisah seorang lelaki yang mencuri harta zakat pada bulan ramadhan. Abu Hurairah Radhiyallahu ‘anhu yang saat itu sedang menjaga harta langsung menangkap sang lelaki. Lelaki itu berkata: “lepaskan saya, jika anda melepaskanku niscaya kuajarkan beberapa kata yang sangat berguna bagi anda”. Abu Hurairah Radhiyallahu ‘anhu bertanya: “kata-kata apakah itu?” sang lelaki menjawab: “setiap hendak tidur, bacalah ayat kursi sampai selesai, jika anda melakukannya niscaya anda senantiasa didampingi seorang malaikat yang menjaga, dan tak ada seekor syetan pun yang bisa mendekati anda hingga pagi hari”. Lalu Abu Hurairah melepaskannya.

Keesokan harinya ia mendatangi Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Salam dan menceritakan peristiwa yang baru saja ia alami. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Salam bersabda: “Ketahuilah wahai Abu Hurairah! Orang ini telah berkata jujur padamu, padahal ia adalah ahli dusta, tahukah kamu siapakah lelaki yang berbicara denganmu selama tiga malam ini?” Abu Hurairah menjawab: “Tidak wahai Rasulullah!” Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Salam menjawab: “lelaki itu adalah syetan.” (HR. Al-Bukhari: 4/487)


Sumber: blog-blog di google
By:Muslimahgreen@nimbuzz.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar